Pelapisan Sosial
Pelapisan Sosial
Kesimpulan
pelapisan sosial adalah golongan manusia yang ditandai
dengan suatu cara hidup dalam kesadaran akan beberapa hak istimewa
tertentu.Oleh karena itu, mereka menuntut gengsi kemasyarakatan. Hal tersebut
dapat dilihat dalam kehidupan anggota masyarakatyang berada di kelas tinggi.
Seseorang yang berada di kelas tinggi mempunyai hak-hak istimewa dibanding yang
berada di kelas rendah.
Pelapisan sosial merupakan gejala yang bersifat universal.
Kapan pun dan di dalam masyarakat mana pun, pelapisan sosial selalu ada. Wujudnya adalah terdapat lapisan-lapisan di dalam masyarakat
diantaranya ada kelas sosial tinggi, sedang dan rendah.
Pelapisan sosial merupakan perbedaan tinggi dan rendahnya
kedudukan atau posisi seseorang dalam kelompoknya, bila dibandingkan dengan
posisi seseorang maupun kelompok lainnya. Dasar tinggi dan rendahnya lapisan
sosial seseorang itu disebabkan oleh bermacam-macam perbedaan, seperti kekayaan
di bidang ekonomi, nilai-nilai sosial, serta kekuasaan dan wewenang.
Dampak Pelapisan Sosial
Karena stratifikasi sosial pasti terjadi di masyarakat maka
akan ada dampak yang di timbulkan dari terjadinya stratifikasi sosial itu
sendiri. Biasanya dampak ini terjadi di karenakan sikap masyarakat yang sudah
memenuhi aturan atau bahkan melampaui aturan. Pola
tindakan individu-individu masyarakat sebagai konsekwensi dari adanya perbedaan
status dan peran sosial akan muncul dengan sendirinya. yang harus Anda ketahui. Adapun dampak positif dari
terjadinya stratifikasi sosial adalah sebagai berikut ini.
- Dampak Positif
Pelapisan sosial merupakan hal yang tidak dapat diabaikan.
Pelapisan sosial memberikan dampak positif jika dilakukan untuk mencapai tujuan
bersama, dengan adanya pelapisan sosial mayarakat dalam satu organisasi
dituntut untuk dapat menjalankan kewajiban dan mendapatkan hak mereka. Dengan
system pelapisan sosial ini, maka akan terjalin kerja sama yang bersifat
mutualisme.
- Menambah semangat bagi setiap masyarakat untuk hidup lebih baik
- Munculnya rasa rindu pada kampung halaman
- Masyarakat hidup damai menjadi satu
- Dampak Negatif
Pelapisan sosial bagi sebagian kalangan merupakan dampak
negative. Terjadinya kesenjangan sosial antar kalangan dalam masyarakat
merupakan bukti kongkrit bahwa pelapisan sosial memberikan dampak buruk.
Ideology seperti inilah yang membuat terjadinya banyak keributan dan
permasalahan yang berasal dari sikap kesenjangan sosial. Kalangan kelas atas
yang memandang rendah kalangan bawah semakin memperparah situasi, masyarakat
bawah yang tidak menerima dirinya berada di bawah merasa cemburu kepada orang
lain yang berada di atas. Akibatnya, terjadilah tindakan-tindakan kriminal.
Sikap saling tidak menghargai orang lain seperti itu dapat menimbulkan
perpecahan dalam masyarakat.
- Konflik antar generasi
- Konflik yang terjadi antar golongan
- Konflik antar kelas
Kesimpulan
Pelapisan sosial atau stratifikasi sosial mempunyai sisi
positif dan sisi negatifnya dalam kehidupan manusia. Dimana perbedaan itu bisa
memeberikan sebuah motivasi kepada manusia untuk terus berkembang, dan membuat
manusia saling menghormati dan menghargai. Di satu sisi, pelapisan sosial bisa
berdapak negatif dimana setiap manusia mulai membanding-bandingkan derajat atau
strata sosial mereka yang berujung kepada sebuah perbuatan atau kelakuan
negatif satu manusia kepada manusia lainnya.
sumber:
Komentar
Posting Komentar